Kristania Virginia Besouw, Miss Indonesia 2006 Kini Bergabung dengan Tentara AS
Foto Dokumentasi Pribadi Kristania Virginia Besouw
Kabarmaya.com – Kristania Virginia Besouw Miss Indonesia 2006 beberapa hari ini menghebohkan pemberitaan di media indonesia, pasalnya Miss Indonesia asal kota Manado ini mengunggah foto – fotonya sedang menggunakan seragam militer milik pasukan amerika US Army.
Kebenaran tentang bergabungnya Miss Indonesia 2006 Kristania Virginia Besouw dengan pasukan militer Amerika Serikat atau yang biasa disebut US Army terjawab sudah, Kristania Virginia Besouw nampak girang saat mengunggah foto – foto dirinya bersama rekan – rekannya yang sama – sama menggunakan seragam ber emblemkan US Army.
Kakak Kristania Virginia Besouw mengkonfirmasi kebenaran berita tersebut, menurutnya Kristania Virginia Besouw meneruskan cita – cita dari sang keluarganya yang lebih dulu bergabung dengan kemiliteran, ada yang di POLRI dan ada yang di TNI, namun Miss Indonesia ini lebih memilih tinggal dan menetap di USA sebagai US Army.
Sempat lama meninggalkan Indonesia menyusul ibunya yang telah lama menetap dan tinggal di USA Kristania Virginia Besouw menyelesaikan studinya di bidang nurse, kemudian ketika ada pendafaran US Army untuk warga negara asing Kristania Virginia Besouw ikut dan dokumennya telah dilengkapi sehingga ia dapat mengikuti dan lulus seleksi, kini ia (Kristania Virginia Besouw) menjalani pendidikan sebagai prajurit militer US Army.
Ini Komentar Pihak RCTI
Dok. Instagram
Miss Indonesia 2006 Kristania Virginia Besouw, menjadi perbincangan publik setelah foto dirinya berseragam loreng tentara Amerika tersebar di dunia maya.
Yah, wanita kelahiran Manado, 7 Mei 1985, sudah keluar dari retasan kariernya semula. Dia sekarang menetap dan telah menjadi tentara Amerika Serikat.
Dini Putri selaku EVP Programming and Production RCTI, menanggapi hal tersebut setelah ditanya wartawan. Menurut Dini, itu adalah pilihan karier yang ditempuh Kristania Virginia Besouw.
"Sama aja, misalnya kalau ada pemenang Indonesian Idol kemudian memutuskan untuk melakukan sesuatu yang di luar dari apa yang sudah direncanakan sama kita (dunia musik). Kita nggak bisa bicara ke sana, itu pilihan hidup masing-masing," kata Dini, Selasa (17/3).
Meski RCTI yang menggelar ajang Miss Indonesia setiap tahunnya, Dini merasa tidak berkompeten bicara panjang lebar tentang hal itu.
Profil Kristania Virginia Besouw
Kristania Virginia Besouw, wanita yang kini bergabung menjadi tentara di Amerika Serikat lahir di Manado, 7 Mei 1985. Mendiang ayah Kristania merupakan purnawirawan TNI Angkatan Laut. Kakeknya pun berkarier di Polri.Tanggal Lahir: 7 Mei 1985
Tempat Lahir : Manado
Kristania Virginia Besouw, wanita yang kini bergabung menjadi tentara di Amerika Serikat lahir di Manado, 7 Mei 1985. Mendiang ayah Kristania merupakan purnawirawan TNI Angkatan Laut. Kakeknya pun berkarier di Polri.
Wanita yang akrab di sapa Kristy ini merupakan Miss Indonesia 2006. Gelar ini diraih pada 5 Agustus 2006 dengan menyingkirkan 32 pesaing dari 32 provinsi di Indonesia.
Menjabat sebagai Miss Indonesia 2006 membuat kepeduliannya di bidang kesehatan semakin terlihat. Itu sebabnya ia diminta melakukan penyuluhan tentang pentingnya imunisasi campak saat bayi oleh Lembaga Internasional UNICEFF. Bahkan ia pernah diangkat sebagai Ratu Campak oleh beberapa kalangan.
Setelah selesai mengemban tugas sebagai Miss Indonesia 2006, wanita 29 tahun ini pindak ke Amerika Serikat untuk menyusul sang bunda, Esther Tampi, dan mulai mengejar gelar keperawatan hingga akhirnya bergabung dalam U.S. Army Medical Center.
Pada Oktober 2007, Kristy bersanding ke pelaminan bersama Frank Piay yang merupakan lulusan kedokteran dari sebuah universitas di Filipina. Mereka menikah di San Benardini, California, Amerika Serikat.
Akhir 2014, Kristy mendapat informasi tentang rekrutmen tentara AS bagi warga negara asing. Setelah memenuhi syarat seperti sudah tinggal lama di AS, berdokumen lengkap, dan lulus tes, kemudian mengikuti pendidikan hingga ahkirnya tercatat dalam kesatuan US Army Medical Center sejak 28 Oktober 2014.
Sign up here with your email
1 comments:
Write commentsLas Vegas (LAS) Casino & Hotel - JW Marriott
ReplyFind out 경산 출장마사지 more 대전광역 출장안마 about the Las Vegas (LAS) Casino & Hotel in Las Vegas. Featuring 6 restaurants, a full-service 안성 출장샵 spa, and a casino, 군산 출장마사지 JW Marriott Hotel & 여주 출장안마
ConversionConversion EmoticonEmoticon